Siklus kucing betina kawin 2 x setahun. habis kawin,lama kehamilan 2.bln. jadi pada waktu anaknya sudah berumur antara 31/2 bln s/d 4.bln, biasanya kucing tsb loops lagi. (tergantung kondisi/siklus hormon )Tanda -tanda alamiah kucing tsb subur lagi (mau loops )biasanya bulunya menjadi bagus ,lebat dan tebal ). Apabila punggungnya di elus-elus dengan telapak tangan, Pantatnya/pinggulnya terangkat (nungging ) Timing saat mau kawin ,kalau punggungnya dielus-elus,pantatnya nungging,sembari kaki belakang nendang-nendang ke belakang.(mengais-ngais )
Jarak Waktu Kucing Hamil Lagi Setelah Melahirkan?
Yth Dokter Kesehatan Hewan.
Saya mau tanya, pada umumnya berapakah jarak hamilnya kucing karena kalau saya perhatikan kucing sehabis melahirkan kemudian cepat lagi hamilnya sehingga badan kucing tersebut menjadi kurus. Bisa tidak diatur lahirannya seperti program KB pada manusia?
Jawab:
Jawab:
Siklus reproduksi kucing memang pendek. Pada kucing yang sehat dan normal maka kucing betina akan setiap bulan mengalami birahi atau kesiapan untuk dikawin oleh kucing jantan.
Birahi pertama pada kucing betina pada umumnya bisa muncul saat berusia 6 bulan atau lebih. Setelah mengalami perkawinan, jika terjadi kehamilan, maka hanya butuh waktu sekitar 59-63 hari anak kucing sudah siap untuk dilahirkan.
Masa menyusui induk kucing terhadap anak anaknya sekitar 1,5-2 bulan saja.
Dengan siklus seperti itu maka sangat mungkin seekor kucing dapat hamil 3-4 kali dalam setahun.
Upaya yang dilakukan untuk menghambat terjadinya kehamilan atau mengatur jarak antara dua kehamilan diantaranya dapat dilakukan dengan tidak mengawinkan dengan kucing jantan, pada saat kucing betina birahi.
Tindakan medis berupa pembedahan untuk mengangkat indung telur dan rahim pada kucing betina sangat efektif untuk menhindari kehamilan.
Sedangkan pemberian suntikan hormon agar tidak terjadi kehamilan (penggunaan KB suntik/pil manusia) tidak boleh dilakukan, karena akan menginduksi terjadinya radang bernanah pada rahim bahkan memicu tumor pada rahim kucing dan anjing.
Drh. Sugeng Dwi Hastono
Amanah Veterinary Services
(Tribunlampung.co.id)
Birahi pertama pada kucing betina pada umumnya bisa muncul saat berusia 6 bulan atau lebih. Setelah mengalami perkawinan, jika terjadi kehamilan, maka hanya butuh waktu sekitar 59-63 hari anak kucing sudah siap untuk dilahirkan.
Masa menyusui induk kucing terhadap anak anaknya sekitar 1,5-2 bulan saja.
Dengan siklus seperti itu maka sangat mungkin seekor kucing dapat hamil 3-4 kali dalam setahun.
Upaya yang dilakukan untuk menghambat terjadinya kehamilan atau mengatur jarak antara dua kehamilan diantaranya dapat dilakukan dengan tidak mengawinkan dengan kucing jantan, pada saat kucing betina birahi.
Tindakan medis berupa pembedahan untuk mengangkat indung telur dan rahim pada kucing betina sangat efektif untuk menhindari kehamilan.
Sedangkan pemberian suntikan hormon agar tidak terjadi kehamilan (penggunaan KB suntik/pil manusia) tidak boleh dilakukan, karena akan menginduksi terjadinya radang bernanah pada rahim bahkan memicu tumor pada rahim kucing dan anjing.
Drh. Sugeng Dwi Hastono
Amanah Veterinary Services
(Tribunlampung.co.id)
0 Comments